Resep Molen Sosis

BAHAN KULIT :
  • 175 gr tepung trigu protein tinggi.
  • 1 btr kuning telur.
  • 1/2 sdt garam.
  • 25 gr gula halus.
  • 1/2 sdt bawang putih bubuk.
  • 1/4 sdt merica bubuk.
  • 3 batang daun bawang ( iris halus ).
  • 60 gr margarin.
  • 50 ml air hangat.
  • 700 ml minyak goreng.
  • Saus tomat secukupnya.
BAHAN ISI :
  • 9 buah sosis sapi ( belah 2 bagian memanjang )

CARA MEMBUAT :
  1. Adonan Kulit : Campur margarin, gula halus, bawang putih bubuk, merica dan daun bawang hingga rata.
  2. Tambahkan air hangat. Aduk rata.
  3. Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Tambahkan kuning telur dan garam. Aduk hingga rata.
  4. Gilas dengan gilingan mie hingga setebal 2 mm. Potong adonan sepanjang 25 cm dan lebar 1 cm.
  5. Lilitkan adonan kulit ke seluruh bagian sosis, lekatkan dengan bantuan air. Lakukan hingga adonan kulit habis.
  6. Panaskan minyak, goreng molen sosis hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. 
  7. Sajikan dengan saus tomat.
Untuk 18 Buah.


0 Response to "Resep Molen Sosis"

Posting Komentar