Resep Kue Kacang Mede



BAHAN :
  • 150 gr margarin,
  • 125 gr gula tepung.
  • 1 kuning telur.
  • 1 sdm susu cair.
  • 100 gr kacang mede ( sangrai, didinginkan, dihaluskan ).
  • 250 gr tepung terigu protein rendah.
  • 1/2 sdt baking powder.
  • 2 kuning telur untuk olesan.
  • 75 gr kacang mede ( disangrai setengah matang di belah 2 ).
CARA MEMBUAT :
  1. Kocok margarin dan gula tepung 2 menit, tambahkan kunig telur dan susu cair, kocok rata.
  2. Tambahkan kacang tanah aduk rata. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  3. Giling adonan, cetak bulat diameter 3 cm, letakkan diloyang yang dioles margarin.
  4. Oleskan kuning telur, letakkan 1 buah kacang mede diatasnya.
  5. Oven dengan api bawah suhu 150 derajat Celcius selama 40 menit sampai matang.
Untuk 620 Gram.

0 Response to "Resep Kue Kacang Mede"

Posting Komentar